Tabanan - Untuk mengantisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas saat Pleno KPU Kabupaten Tabanan pada Pilkada serentak tahun 2020. Polres Tabanan dan TNI Kodim 1619 Tabanan menggelar Apel gabungan di lapangan Alit Saputra Tabanan, pada hari Rabu tanggal 16 Desember 2020 pagi, sesaat sebelum Pleno KPU Kabupaten dimulai.
Apel Gabungan diikuti oleh Personil Polres Tabanan yang tersprint dalam Operasi Mantap Praja Agung 2020 , Personil TNI Kodim 1619 dan BKO Brimobda Bali. Apel dipimpin oleh Kasubbag Bin Ops Bag Ops Polres Tabanan AKP Ni Made Lestari S.H., M.H., dan Pasi Ops Kodim 1619 Tabanan. Seijin Kapolres Tabanan AKBP Mariochristy PS Siregar S.I.K. , M.H., melalui Kabag Ops Polres Tabanan Kompol I Nengah Sudiarta S.Sos menyampaikan kepada personil yang akan melaksanakan pengamanan agar betul betul waspada terhadap hal hal yang berpotensi menimbulkan terjadinya gangguan Kamtibmas. Lakukan sterilisasi di tempat berlangsungnya acara pleno KPU, bertindak humanis namun tegas, Kata Kasubbag Bin Ops. Hal senada juga diungkapkan oleh Pasi Ops Kodim 1619 Tabanan agar Anggota TNI Kodim 1619 Tabanan bener bener melakukan backup Pengamanan yang dilakukan oleh Polres Tabanan, kata Pasi Ops Kodim 1619 Tabanan. Sinergitas TNI POLRI tetap kita Jaga imbuhnya.
Selesai pelaksanaan Apel Personil langsung melakukan sterilisasi di tempat Pleno KPU Kabupaten Tabanan yang berlokasi tidak jauh dari tempat Apel, personel yang tersprint lainnya menempati posisi sesuai dengan plotingan.
(Humas Polres Tabanan)